Top
62-878-1568-4965 - Arisyi
news

Seven-Eleven Jepang Ujicoba Pengiriman Dengan Robot Otonom Di Jalan Umum Tokyo

01 Jul 2025 - oleh : KarirJepang.id


Seven-Eleven Jepang Ujicoba Pengiriman Dengan Robot Otonom Di Jalan Umum Tokyo


Seven-Eleven Japan Co. sedang menguji layanan pengiriman tanpa awak menggunakan robot otonom di jalan umum Tokyo, sebagai persiapan menghadapi kekurangan tenaga kurir di masa depan.


Robot pengiriman ini dikembangkan bersama oleh startup Lomby Inc. dan Suzuki Motor Corp., dilengkapi delapan kamera dan kemampuan mengenali rambu lalu lintas, pejalan kaki, dan rintangan lainnya. Kecepatan maksimal robot ini mencapai 6 km/jam, dan dapat mengantarkan barang yang dipesan melalui layanan 7NOW.


Pengguna dapat memesan dari sekitar 3.000 produk yang tersedia di toko terdekat via aplikasi atau website 7NOW, dengan waktu pengiriman tercepat sekitar 20 menit. Saat pengantaran, pelanggan memvalidasi pesanan dengan menunjukkan QR code pada smartphone.


Uji coba ini melibatkan empat robot di dua toko di Kota Hachioji, Tokyo Barat, dengan area cakupan sekitar 10.000 rumah. Biaya pengiriman sebesar 330 yen sudah termasuk pajak.


Seven-Eleven menyatakan layanan ini merupakan bagian dari strategi pertumbuhan, dengan target penjualan mencapai 120 miliar yen pada tahun fiskal yang berakhir Februari 2031.


Uji coba ini juga bertujuan mengidentifikasi tantangan di area berbukit dengan populasi lanjut usia, sekaligus menanggapi permintaan yang meningkat akibat tren belanja online dan kesulitan belanja bagi lansia.


Sejak April 2023, revisi Undang-Undang Lalu Lintas Jalan memungkinkan robot pengiriman beroperasi di jalan umum setelah pengajuan laporan kepada pemerintah prefektur.


Selain Seven-Eleven, perusahaan lain seperti Panasonic dan Rakuten juga tengah menjalankan uji coba pengiriman dengan robot otonom di berbagai wilayah Jepang.


Source : asahi, japantimes

map
KarirJepang blog

other_news

blog

Kota Resor Ski Jepang Dihantam Perdebata...

KUTCHAN – Di kota kecil Kutchan, yang terletak di dekat lereng ski terkenal dunia Niseko, Jepang, ...

blog

Jumlah Anak warga asing di Jepang yang T...

TOKYO – Jumlah anak-anak asing di Jepang hingga usia sekolah menengah pertama yang dipastikan tida...

blog

10 tempat daun musim gugur di Kyoto untu...

Musim gugur Kyoto adalah harta pemandangan yang megah dimana kuil dan tempat bersejarah, dan taman y...

blog

Panduan Naik Shinkansen dengan Koper Bes...

Shinkansen memang merupakan sarana transportasi antar kota jarak jauh di Jepang yang ideal banget...

blog

Warga Negara Indonesia Ditangkap Di Shib...

Seorang pria berkewarganegaraan Indonesia berusia 22 tahun ditangkap karena diduga memasuki area seb...

blog

Pekerja Magang Asal Indonesia Alami Kece...

Seorang pekerja magang asal Indonesia mengalami kecelakaan kerja saat melakukan panen bawang di sebu...

map
KarirJepang.id

our_partners